Toko online menjadi sarana penjualan terpercaya yang sudah dikenal oleh masyarakat Indonesia.
Tren belanja online tiap tahun kian meningkat.
Inilah kesempatan Anda yang ingin membuka usaha dengan toko online.
Berikut daftar marketplace yang banyak dikunjungi tempat Anda untuk memulai toko online sekarang!
Tokopedia

Tokopedia menjadi marketplace terbesar saat ini menurut data iprice ada 135 juta kunjungan pada kuartal pertama tahun 2021.
Dikunjungi banyak orang, tentunya berjualan di Tokopedia adalah pilihan yang tepat.
Keuntungan lain membuka toko online di Tokopedia adalah tersedianya banyak pilihan jasa pengiriman barang.
Fitur-fitur toko yang mudah dipahami, serta kecepatan proses transaksi keuangan menjadi daya tarik bagi para seller.
Shopee

Tergolong pemain baru, marketplace asal Singapura ini mulai beroperasi tahun 2015 di Indonesia.
Shopee menduduki posisi kedua kunjungan terbanyak dengan jumlah 124 juta.
Sampai saat ini masih menjalankan program promo ongkos kirim yang menarik minat belanja pembeli.
Shoppe juga memiliki sistem pengiriman yang terintegrasi yang dinamai Shopee Express.
Bukalapak

Bukalapak adalah perusahaan teknologi Indonesia yang menduduki posisi 3 sebagai marketplace dengan kunjungan terbanyak.
Penjual yang membuka toko online di Bukalapak adalah sitem notifikasi SMS untuk setiap pesanan yang masuk.
Penjual juga akan mendapatkan feedback positif secara otomatis apabila pembeli tidak memberikan feedback setelah belanja.
Bukalapak yang 6 Agustus lalu telah melantai di Bursa Efek Indonesia, berambisi untuk mengejar pertumbuhan.
Lazada

Lazada juga berasal dari Singapura, namun tergolong marketplace yang sudah lama beroperasi di Indonesia.
Daya tarik Lazada bagi konsumen adalah ongkos kirimnya yang murah dibanding marketplace lain, karena memiliki jasa pengiriman sendiri barnama LEX.
Pembayaran dengan cara Cash On Delivery (COD) juga bisa dilakukan dengan mudah tanpa banyak syarat.
Sedikit kelemahan pada proses pengiriman yang mengharuskan penjual mengirim ke drop poin terlebih dahulu, lalu dikirimkan ke pembeli.
Proses ini menambah waktu pengiriman bila dibandingkan dengan sistem di marketplace lain.
Blibli

Anak perusahaan Djarum ini memberikan ongkos kirim dan asuransi gratis untuk pengiriman.
Pengiriman barang dikelola langsung oleh Blili dengan menjemput barang ke lokasi penjual.
Blibli juga menawarkan foto produk gratis, namun untuk yang satu ini ada syarat dan ketentuan yang berlaku.
Bhinneka

Bhinneka merupakan toko online pertama di Indonesia yang lahir di tahun 1999.
Untuk bergabung dengan Bhinneka, Anda mendaftarkan akun dan ikuti proses pembukaan merchant (toko).
Syaratnya paling tidak memiliki produk paling tidak 50 jenis untuk meningkatkan kesempatan penjualan.
Selain itu, bergabung dengan Bhinneka bisa menjadi jalan Anda untuk mendapatkan order dari pemerintah.
Karena sejak tahun 2015 Bhinneka telah bergabung menjadi partner dari LKPP.
Penjual akan mendapatkan arahan untuk prosedur dan teknis agar barang yang dijual masuk dalam sistem LKPP.
Ralali

Merupakan marketplace B2B yang menghubungkan pemasok dengan pelaku bisnis.
Kelebihannya adalah melayani pembelian dalam jumlah besar dan menawarkan harga grosir sesuai pesanan.
Proses pendaftarannya mudah dan menunggu verifikasi oleh tim Ralali.
Jika lolos, Anda akan dihubungi tim Merchandasing Ralali yang membantu dalam bertransaksi.
Bila Anda merupakan produsen, suplier dan distributor dari suatu barang, bergabung dengan Ralali bisa menjadi pilihan.
Ralali punya jumlah kunjungan website lebih dari 4 juta setiap bulan, dan transaksi yang telah menjangkau seluruh pelosok Indonesia.
JD.ID

JD.ID menerapkan sistem komisi yang bersaing sesuai dengan level dari toko online Anda.
Dengan campaign jaminan barang 100% ori (asli) tentunya akan menarik minat calon pembeli.
JD.ID juga mempunyai sitem pengiriman sendiri bernama J-Express.
Proses pengiriman yang dipegang oleh marketplace sendiri umumnya menjamin keadaan barang dikirim dengan baik.
Jakmall

Perudahaan yang berdiri sejak tahun 2016 ini awalnya hanya menjual produk elektronik.
Kini sudah ada banyak kategori produk yang bisa dipilih pembeli.
Pemilik brand/produsen ditawari tanpa potongan komisi bila bergabung menjadi suplier.
Bagi Anda yang ingin membuka toko online dengan cara dropship, Jakmall bisa menjadi sumber barang terpercaya.
Kesimpulan
Bergabung dengan marketplace adalah salah satu cara untuk anda berjualan secara online.
Membuka toko online bisa dengan lebih mudah dan hemat biaya.
Tentunya, tiap marketplace tentunya punya kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Berikut kelebihan yang bisa anda dapatkan jika memilih untuk membuka toko online di marketplace.
- Sebagai penjual Anda tidak perlu bingung mencari calon pembeli.
- Adanya program diskon, flash sale, voucher dan potongan harga yang menarik minat pembeli.
- Jaminan barang asli, garansi pengembalian uang, garansi pengembalian barang menjamin kualitas barang dimata pembeli.
- Pre-order (PO) untuk pelaku usaha kerajinan dan barang custom yang sudah terintegrasi dengan sistem di toko.
- Marketplace melakukan optimasi di mesin pencari (SEO) untuk mendatangkan banyak pengunjung ke kategori barang yang ada.
- Melayanai semua sistem pembayaran hingga COD, sehingga pembeli tidak repot.
Penutup
Tidak perlu bingung untuk memulai membuka toko onlinne di marketplace.
Silahkan Anda mencoba di mana yang paling cocok dengan barang yang Anda jual.
Tidak ada salahnya membuka toko di beberapa marketplace untuk melihat karakteristik pembeli.
Sehingga Anda bisa lebih mudah memilih langkah selanjutnya untuk meningkatkan penjualan. (crs)
sumber gambar: pexel – liza summer
