Connect with us

Hi, what are you looking for?

Ide Bisnis

Bisnis Rumahan yang Laku di Akhir Tahun

Belakangan ini, bisnis rumahan memang makin dilirik oleh berbagai kalangan dikarenakan sedikitnya modal yang dikeluarkan namun mendapatkan untung yang tidak sedikit. Ditambah adanya wabah covid-19 yang membuat semua orang harus bekerja dari rumah pada tahun lalu, bisnis yang bisa dikerjakan dari rumah kian diminati.

Berikut beberapa keuntungan membuka bisnis rumahan :

– Hanya memerlukan sedikit modal
– Waktu yang flexible
– Mendapat keuntungan dari sebuah hobi
– Mudah dalam mengontrol bisnis

Keuntungan tersebut dapat dirasakan bila Anda tekun untukk menjalani bisnis rumahan tersebut. Karena dikerjakan di rumah, mungkin saja banyak terdapat distraksi dalam pengerjaannya, Anda harus pintar pintar membagi waktu kapan untuk bekerja dan kapan untuk beristirahat. Di bawah ini adalah beberapa contoh bisnis rumahan yang laku di akhir tahun :

Parsel

Di bulan desember, tepatnya tanggal 25 terdapat perayaan hari raya besar yaitu Natal. Dalam acara tersebut, banyak orang yang mengirimkan parsel untuk orang orang yang mereka sayangi. Anda dapat membuat parsel dan menjajakannya secara online. Dengan sentuhan tangan Anda, parsel tersebut pasti akan membuat orang lain merasa senang menerimanya.

Suvenir kerajinan tangan
Di akhir tahun biasanya banyak  orang merayakan hari spesialnya, seperti pernikahan atau acara keluarga lainnya, di sini suvenir kerajinan tangan akan menjadi buah tangan yang menarik dan unik bagi seseorang yang melaksanakan acara tersebut. Suvenirnya bisa strap mask, masker kain, ataupun gantungan hand sanitizer spray yang sangat berguna akhir akhir ini.

Katering

Tidak sedikit orang yang ingin merayakan natal dirumah dengan makan bersama, tetapi belum tentu memiliki waktu luang. Katering makanan bisa jadi solusi untuk permasalahan tersebut. Anda dapat menawarkan kepada teman teman anda atas jasa katering yang Anda geluti saat ini. Selain acara natal, libur akhir tahun juga momen yang tepat bagi sepasang kekasih untuk melanjutkan hubungannya ke jenjang yang lebih serius, maka dari itu catering bisa jadi pilihan bisnis rumahan yang cocok untuk anda.

bisnis rumahan catering

Cake dan cookie

Di akhir tahun banyak event menarik, seperti Halloween dan juga hari ibu. Untuk Anda yang dapat membuat kue kue, event ini dapat mengasah kreativitas dalam menghasilkan cake dan cookies dengan tema tertentu. Selain membaca kondisi pasar, hal ini juga memberikan kesan bahwa toko Anda berbeda dari toko yang lainnya.

Jasa Rias

Banyaknya acara spesial di akhir tahun, membuat orang ingin tampil cantik dimanapun. Untuk mereka yang belum bisa makeup, jasa rias dibutuhkan untuk acara acara formal maupun santai. Untuk Anda yang ingin menggeluti usaha ini, bisa memulainya dengan menawarkan jasa untuk orang-orang terdekat terlebih dahulu, seperti keluarga, tetangga dan teman. Hal ini bertujuan untuk memberikan portfolio hasil jasa rias Anda.

bisnis rumahan jasa rias
Jasa pembuatan undangan online

Jasa ini tidak lekang oleh waktu loh, dimulai dari wabah covid yang melarang semua masyarakat untuk bertatap muka dengan siapa pun, bisnis ini mulai menunjukkan jati dirinya. Undangan online tidak hanya dipergunakan untuk pernikahan saja, tetapi juga bisa untuk perayaan ulang tahun, acara anniversary, dan bahkan undangan untuk event webinar mahasiswa. Selain modal yang digunakan cukup murah, pangsa pasar di dalam bisnis ini menjanjikan.

Dari enam bisnis tersebut, apakah Anda pernah mencobanya? Jika belum, ide tersebut dapat Anda coba karena memiliki modal yang relatif kecil. Jika Anda memiliki masalah bisnis lainnya, bisa berkonsultasi ke Gerai.id ya
Untuk artikel lainnya, klik di sini

Sumber & foto : banyak sumber

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Trending

You May Also Like

Ide Bisnis

Kesadaran akan gaya hidup yang lebih sehat kini kian meningkat. Tentu saja hal ini didukung dengan memperhatikan lingkungan tempat kita tinggal. Anda mungkin mengetahui...

Ide Bisnis

Menjadi mahasiswa memang membanggakan. Jika menjadi mahasiswa yang memiliki bisnis sekaligus? Pastinya seru sekali. Selain mendapatkan uang dari bisnis yang dihasilkan, Anda juga dapat...

Ide Bisnis

Bisnis ramah lingkungan merupakan sebuah bisnis yang memiliki dua tujuan, yaitu mendatangkan keuntungan dan mengurangi resiko kerusakan lingkungan. Saat ini banyak yang disebut dengan...

Ide Bisnis

  Jika Anda berminat untuk menggeluti usaha yang relatif mudah dengan modal yang tidak terlalu besar, mungkin Anda akan tertarik dengan bisnis sablon kaos....